Sehingga, sangat perlu kita mengetahui dan membenarkan pertolongan pertama yang ternyata salah itu. Jangan sampai nantinya kamu menyebabkan korban ke hal yang lebih buruk lagi. Bisa-bisa merasa bersalah dan menyesal, sedangkan kejadian itu tidak bisa diulangi lagi. Jadi, kamu harus lebih berhati-hati dalam menolong orang dan memperhatikan hal-hal berikut ini!
Ketahui pertolongan pertama yang dianggap benar, tapi salah
Pertolongan ini bisa kamu praktekkan kepada orang lain atau dirimu sendiri saat mengalami gangguan kesehatan. Yuk, simak ulasannya!Saat tubuh sedang demam
Ketika demam, biasanya seseorang akan memakai baju tebal dan hangat. Karena berpikir untuk mengeluarkan keringat sehingga suhu tubuh kembali normal. Tapi, hal itu salah yang benar adalah buatlah tubuh sejuk terlebih dahulu agar suhu tubuh tidak drop. Bukan berarti harus menggunakan kipas angin atau pendingin lho ya..
Ketika orang tersedak
Selama ini ketika kita melihat orang yang tersedak, langsung menepuk punggungnya. Padahal, pertolongan pertama itu salah. Perlakukan yang benar adalah dengan membantu orang tersebut mengatur pernapasan dan buatlah dia dalam posisi membungkuk.
Saat seseorang mengalami epilepsi
Jika kamu bertemub orang yang sedang mengalami epilepsi, jangan gigitkan sendok atau benda lain ke mulutnya. Hal itu salah, tapi ambillah bantal atau benda yang empuk dan taruh di bawah kepalanya.
Jika melihat orang yang tidak sadarkan diri
Apabila ada orang disekitarmu yang tak sadarkan diri dengan lidah menjulur. Jangan biarkan tubuhnya pada posisi terlentang dengan lidah yang menjulur. Namun, miringkan badannya agar ada udara yang masuk ke tubuhnya. Lidah yang menjulur dapat menghalangi udara atau oksigen masuk ke dalam tubuh.
baca juga : 5 Tips Aman Keluarkan Kotoran Pada Telingamu
Selamatkan diri sendiri
Sebelum bergegas menolong orang, sebaiknya kamu utamakan keslamatan diri sendiri. Bukanya egois, tapi perlu dipikirkan dampaknya kepada kita nantinya. Sebagai contoh, saat ingin menyelamatkan orang di gedung yang kebakaran. Kamu perlu memakai baju atau peralatan yang dapat menghalau api ke tubuh dan mengganggu pernapasan. Atau jika tubuh sedang tidak fit, jangan langsung menolong panggil orang lain untuk melakukannya.
Kalau tubuh kedinginan
Mungkin kamu pernah mengalami tubuh yang dingin seperti membeku. Biasanya kamu langsung merendam tubuh menggunakan air panas. Pertolongan pertama itu nampak benar, tapi ternyata salah. Sebaiknya gunakan air hangat secara bertahap atau sedikit demi sedikit untuk menghangatkan tubuh. Jadi, tubuh tidak mengalami luka dan suhunya bisa menyesuaikan dengan baik.
Ketika terkena luka bakar
Saat mengalami luka bakar, jangan olesekan langsung obat atau sesuatu ke bagian yang terluka. Sebaiknya, rendam luka ke dalam air dingin selama 10-15 menit agar luka dingin. Setelah 20 menit, oleskan obat luka bakar atau obat lainnya.
Itulah pertolongan pertama yang nampak benar, tapi salah dan selama ini juga sering kita lakukan. Setelah mengetahui informasi ini kita menjadi tahu apa yang kita lakukan saat pertolongan dengan benar.