Padahal sebenarnya banyak langkah yang bisa kita lakukan untuk menjaga kulit agar sehat, kencang dan nampak segar. Perawatan wajah awet muda tidak hanya dari luar saja, tetapi harus dari dalam juga, yaitu dengan menjalani gaya hidup sehat. Bisa dilakukan dengan banyak minum air putih, olahraga, makan-makanan sehat dan jangan lupa tidur dengan baik benar. Ternyata cara tidur mampu mempengaruhi keremajaan kulit.
Inilah kebiasaan tidur yang bisa membuat kulit wajah awet muda
Tidur dengan sarung bantal dari kain sutraWalau kelihatannya sepele, tetapi sarung bantal mempunyai pengaruh penting terhadap keremajaan kulit wajah. Dari penelitian seorang ahli dermatologis asal New York, diketahui bahwa sarung bantal berbahan sutra dapat mengurangi iritasi pada kulit wajah dan memperkecil resiko terjadinya kerutan daripada sarung bantal yang terbuat dari bahan lainnya. Sekarang, ganti saja sarung bantal kamu dengan yang berbahan sutra agar berpengaruh baik yakni membuat kulit wajah awet muda.
Oleskan minyak wajah
Agar mempunyai wajah awet muda, yang harus kamu lakukan adalah 30 menit sebelum anda tidur, biasakan untuk mengoleskan minyak wajah atau facial oil secara merata pada wajah. Karena saat malam hari merupakan waktu kulit melakukan perbaikan secara alami. Perhatikan kandungan minyak wajah atau facial oil pilihlah yang bermanfaat untuk mencerahkan wajah dan membantu peredaran darah pada wajah. Sehingga saat tidur terjadi perbaikan kulit alami secara maksimal dan kulitpun menjadi kencang, segar, serta kenyal.
Saat tidur posisi kepala lebih tinggi daripada badan
Tidur dengan posisi kepala lebih tinggi daripada badan dapat melancarkan peredaran darah dan oksigen pun mampu mengalir secara optimal ke seluruh tubuh. Hal ini tentunya membantu kulit wajah ketika sedang dalam perbaikan. Pastikan kepala anda lebih tinggi kira-kira 2 bantal saat tidur. Ubah kebiasaan tidur dengan posisi kepala sama dengan tubuh agar wajah sehat badanpun sehat. Memang untuk mengubah kebiasaan tidak mudah, tetapi demi untuk kebaikan harus dilakukan dengan disiplin diri.
baca juga : Ketahui Kebiasaan Tidur yang Membahayakan Tubuh
Minum air putih sebelum tidur
Air putih sangat diperlukan untuk membantu peredaran darah dan oksigen dalam tubuh. Karena saat tidur, tubuh tidak berhenti menjalankan fungsinya. Termasuk juga kulit wajah yang melakukan perbaikan atau meregenerasi kulit saat tidur. Usahakan untuk meminum 2 gelas air putih sebelum tidur. Perhatikanlah asupan air untuk mendapatkan wajah awet muda.
Usahakan waktu tidur cukup
Tidur malam yang cukup dapat membuat kondisi kulit menjadi lebih baik. Selain itu, dapat terhindar dari mata panda yang sangat mengganggu keindahan mata. Dengan tidur malam yang cukup dan teratur anda dapat terhindar dari masalah-masalah kulit wajah termasuk jerawat. Bagi anda yang suka begadang, ganti tidur malam dengan waktu yang sesuai. Tidur yang cukup biasanya membutuhkan waktu 6-8 jam sehari. Perhatikan waktu tidurmu dengan baik, walau banyak aktivitas yang dilakukan.
Tidak memerlukan biaya yang banyak kan untuk membuat kulit wajah tetap awet muda? Hanya dengan mengubah kebiasaan tidur seperti di atas sudah cukup membantu meregenerasi kulit wajah secara alami dan maksimal. Selain itu, tidak mempunyai efek samping yang bisa membahayakan tubuh seperti krim atau produk kecantikan lainnya.
Untuk melakukan keempat kebiasaan tidur diatas, sikap disiplin dan kemauan keras sangatlah dibutuhkan. Bukan hanya wajah yang awet muda, melainkan juga tubuh yang sehat dapat terwujud.