Padahal tujuan membersihkan adalah agar terhindar dari kutu, rambut sehat, berkilau dan indah. Tapi kok justru memberikan efek buruk pada rambut. Walau kamu sudah memakai shampo, tapi jika tidak benar dalam mencuci rambut hasilnya akan sama saja. Untuk itu, kamu harus mempelajari bagaimana cara mencuci yang benar seperti di bawah ini!
Cara mencuci rambut yang benar
Dalam membersihkan rambut dari kutu atau kotoran ada bebepa hal yang harus kamu lakukan. Diantaranya, sebagai berikut :
Jangan tunggu waktu yang lama untuk mencuci
Cucilah rambut ketika rasanya sudah kotor dan terasa ingin dicuci. Cara mencuci rambut yang tepat adalah lakukan seminggu sekali saat musim dingin. Jika musim panas 2-3 kali dalam seminggu. Jangan tunggu rambutmu hingga kusut dan kering baru mencucinya.
Jangan menggunakan shampo setiap kali mencuci
Untuk menghindari rambut kering dan mudah patah, sebaiknya sesekali tak usah memakai shampo. Cukup membasuhnya menggunakan air bersih secara lembut.
Hindari menggosok rambut tapi memijatnya lembut
Saat keramas, janganlah menggosok-gosok rambut dan kulit kepala. Tapi pijat lembut seluruh bagian rambut dan kulit kepala. Memperlakukan rambut dengan lembut bisa mencegah kerusakan dan menyehatkan rambut.
Hindari air panas
Cara mencuci rambut selanjutnya yakni jangan menggunakan air hangat atau panas. Air panas dapat mengeringkan rambut dan kulit kepala. Pakai air biasa saja agar kondisi rambut tidak bertambah buruk.
Basahkan seluruh rambut
Ketika kamu mencuci rambut, pastikan seluruh rambut benar-benar basah. Setelah itu, terapkan shampo secukupnya dan pijat lembut daerah kepala dan rambut. Pastikan juga seluruh rambut mulai dari akar sampai ujung rambut terkena air dan shampo. Jika tidak merata, bagian yang tidak terkena air atau shampo itu tetap kotor dan bisa mendatangkan keburukan bagi rambut.
Jangan terlalu banyak menggunakan shampo
Gunakan shampo secukupnya. Jangan beranggapan bahwa menggunakan shampo lebih banyak bisa membuat rambut lebih sehat. Banyak busa juga tidak menjamin kebersihan dan kesehatan rambut seutuhnya. Hindari bergonta-ganti shampo untuk mewujudkan rambut cantik berkilau. Kalau sudah cocok memakai salah satu shampo, maka gunakanlah satu shampo itu saja.
Keringkan rambut dengan benar
Rambut yang basah akan mudah rapuh. Usahakan untuk tidak menggosok dengan handuk saat mengeringkan rambut. Biarkan saja, atau tepuk-tepuk lembut dengan handuk atau angin-anginkan rambut agar cepat kering.
baca juga : Cara Alami Menghilangkan Telur Dan Kutu Rambut Dengan Cepat
Saat menyisir rambut
Setelah kamu melakukan cara mencuci rambut yang benar, maka jangan sisir rambut dalam keadaan basah. Karena itu dapat merontokkan rambut dan merusak struktur rambut. Alangkah baiknya membuat rambut kering, baru menyisisrnya secara lembut. Sebelum karamas, jangan lupa menyisir rambut terlebih dahulu.
Sesekali tengkuk lehermu ke belakang
Agar rambut dan bagian sekitar kepala sehat, jangan selalu menundukkan kepala saat keramas. Tapi, sesekali tengkuk leher ke belakang supaya meningkatkan peredaran darah di sekitar kepala.
Itulah cara mencuci rambut yang benar sehingga kamu mempunyai rambut yang sehat, indah dan berkilau. Perawatan rambut itu bukan hanya memberikannya nutrisi yang tepat saja, tapi bagaimana cara memperlakukannya juga. Cucilah rambut, sisir rambut dan aplikasikan shampo dengan benar dan tepat.