Penyakit darah rendah gejalanya mudah letih, lesu, dan cepat pusing. Hal ini disebabkan oleh darah merah atau hemoglobin dalam tubuh berkurang. Kurangnya sel darah merah di tubuh Anda akan memicu penyakit kekurangan darah merah atau anemia. Cara yang paling mudah untuk menambah darah Anda dan mencegah anemia yaitu dengan mengonsumsi jenis makanan tertentu yang tepat. Terutama makanan yang dapat membantu menambah darah di tubuh Anda.
Agar Anda tidak salah dalam memilih makanan, berikut ini kami sajikan beberapa jenis makanan penambah darah untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui.
1. Makanan bervitamin A
Jenis makanan dengan kandungan vitamin A akan paling banyak Anda temukan pada buah-buahan. Anda dapat mengonsumsi semangka, melon, mangga, plum, dan aprikot. Selain sehat untuk mata Anda, buah-buahan tersebut akan membantu menambah darah dalam tubuh.
2. Buah bervitamin B kompleks
Selain vitamin A, Anda juga perlu mengonsumsi jenis buah yang mengandung vitamin B kompleks. Vitamin B yang satu ini dapat membantu produksi sel darah merah. Konsumsilah nanas, delima, kurma, serta pisang untuk mendapatkan vitamin C.
3. Makanan dengan vitamin C
Apa manfaat vitamin C? Selain membantu imun tubuh menjadi lebih kuat, vitamin ini juga mempermudah tubuh Anda untuk menyerap zat besi. Jika zat besi mudah diserap, maka produksi sel darah merah Anda akan lebih banyak.
4. Makanan yang mengandung zat besi
Selain vitamin, tentunya Anda membutuhkan banyak makanan yang mengandung zat besi sebagai penambah darah. Jenis makanan yang mengandung zat besi cukup banyak, seperti sayur-sayuran dan buah-buahan lainnya.
5. Buah naga
Satu lagi jenis buah spesial untuk kesehatan tubuh Anda yang perlu dikonsumsi. Buah naga dapat menurunkan kolesterol dalam darah sehingga aliran darah Anda menjadi lebih lancar. Penyebaran sel darah merah dalam tubuh pun menjadi lebih baik.
6. Makanan dengan kandungan asam folat
Asam folat akan membantu tubuh Anda membuat sel-sel darah merah baru di dalam tubuh. Anda bisa mendapatkan makanan dengan kandungan asam folat yang tinggi pada sereal, roti, pasta, kacang polong, dan jenis kacang lainnya.
7. Kandungan vitamin B12 pada makanan
Vitamin jenis lainnya sebagai penambah darah yaitu vitamin B12. Jenis vitamin ini berperan aktif untuk memproduksi sel darah merah. Anda dapat mengonsumsi daging merah, telur, susu, hati sapi, dan juga ikan segar.
8. Buah jeruk
Kandungan vitamin C dalam buah jeruk akan mencegah Anda dari serangan penyakit yang mudah menular. Buah ini juga ampuh untuk mencegah serangan penyakit anemia yang akan membuat Anda mudah letih dan lesu.
9. Tomat
Zat besi yang ada di dalam tomat akan membuat tubuh Anda tidak kekurangan sel darah merah. Konsumsilah tomat yang masih segar tanpa campuran apapun. Anda bisa membuatnya menjadi salah dengan campuran sayuran lainnya.
10. Mangga
Jika Anda menyukai buah mangga, Anda dapat membuat jus mangga tanpa gula. Buah yang satu ini selain kaya akan vitamin dan mineral juga ampuh untuk membuat Anda terhindar dari kekurangan sel darah merah.
Baca Juga: 38 Jenis Makanan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi
Selain 10 jenis makanan diatas, ada beberapa jenis makanan penambah darah untuk kesehatan tubuh lainnya yang perlu dikonsumsi. Berikut ini 45 jenis makanan lainnya:
45 Jenis Makanan Penambah Darah untuk Kesehatan Tubuh Lainnya
11. Jambu biji
12. Apel
13. Pepaya
14. Stroberi
15. Pisang
16. Buah naga
17. Kesemek
18. Sukun
19. Kiwi
20. Anggur
21. Alpukat
22. Sirsat
23. Delima
24. Blewah
25. Ceri
26. Tebu
27. Jeruk mandarin
28. Labu
29. Kismis
30. Ubi
31. Kacang polong
32. Kacang hijau
33. Kacang panjang
34. Kol
35. Bayam
36. Kacang merah
37. Lobak
38. Sawi
39. Brokoli
40. Kentang
41. Daging merah
42. Daging dan hati ayam
43. telur
44. Susu
45. Ikan
46. Kerang
47. Daun singkong
48. Buncis
49. Kacang merah
50. Kacang panjang
51. Kacang hijau
52. Kacang almond
53. Makanan berserta
54. Air putih
55. Susu rendah lemak
Itulah beberapa informasi kesehatan tentang jenis makanan penambah darah untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui. Semoga informasi di atas berguna bagi Anda dan keluarga dalam menjaga kesehatan tubuh dengan lebih teliti lagi dalam memilih makanan yang akan Anda dan keluarga konsumsi setiap hari. Salam sehat.