Cara yang bisa dilakukan wanita untuk menjaga kesehatan fisik dan mental adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat dan bernutrisi. Memperbanyak makanan kaya nutrisi yang diperlukan seorang wanita akan menjaga kekuatan fisik sekaligus menghindarkan dari penyakit atau resiko kegemukan. Beberapa makanan yang dapat dikonsumsi oleh wanita yang kaya manfaatnya ada dibawah ini
1. Daun Mint
Kegunaan daun mint ini biasanya hanya dipergunakan untuk pemanis makanan saja. Coba lebih teliti untuk memanfaatkan keberadaan daun mint ini. Kandungan vitamin K dan zat besi mempu memberikan nutrisi yang berguna bagi tubuh. Apalagi asam folat yang mampu menghindarkan dari anemia pada masa mesntruasi sangat berguna bagi wanita
2. Buah Pisang
Setelah masa menopuse resiko wanita terkena penyakit stroke lebih tinggi akibat penurunan kadar estrogen. Buah pisang yang kaya potasium dan rendah natrium mampu menghindarkan wanita dari penyakit stroke. Selain itu, dengan mengkonsumsi pisang seorang wanita juga dapat terhindar dari penyakit jantung.
3. Tomat
Zat antioksidan pada tomat mempu membantu wanita terhindar dari resiko kanker payudara. Zat antioksiden didalam tomat yang disebut dengan lycopene mamou melindungi DNA dari kerusakan akibat kanker. Cobalah menu varian makanan dari tomat ini karena sangat bermanfaat bagi Anda wahai wanita idaman.
4. Ikan Salmon
Kandungan nutrisi dari ikan ini memang kaya manfaat. Selain Omega 3 sebagai pendukung kecerdasan otak, ternyata lemak tersebut memiliki sifat anti inflamasi yang dapat menurunkan resiko penyakit. Apa saja penyakit yang dapat dihindarkan dari konsumsi ikan ini ? ternyata resiko jantung dan penyakit arthiris dapat
diminimalisir dengan mengkonsumsi ikan ini secara teratur.
5. Paprika
Kandungan Vitamin C yang tinggi pada jenis sayur ini mampu memberikan manfaat kecerahan pada kulit wanita. Tidak hanya itu, sistem kekebalan tubuh wanita akan terjaga apabila mengkonsumsi sayuran ini. Jika seorang wanita memiliki zat imune yang tinggi maka lebih rentan terhadap penyakit flue atau deman. sehingga sangat cocok bagi Anda wanita yang sedang meniti karir atau mengejar pendidikan setinggi mungkin.
6. Buah Bit
Buah ini cukup banyak memberikan efek pada wanita setelah memakannya. Kandungan pigmen betalain yang mampu menjadi zat anti oksidan bisa dijadikan alat untuk melawan sakit peradangan, meningkatkan metabolisme dan kadar serotonin. Terlebih, apabila wanita sedang bad mood ( Galau ), maka buah ini bisa dijadikan alternatif untuk membantu memperbaiki suasana hati.
7. Roti Gandum
Roti ini sebagai olahan makanan berserat tinggi dapat membantu wanita dalam program diet. Selain itu, kandungan nutrisi pada sepotong roti ini mampu mengurangi resiko kanker payudara dan kadar estrogen dalam darah.
8. Kayu Manis
Salah satu jenis rempah yang banyak dijumpai di wilayah indonesia ini berguna untuk bumbu dan makanan rendah gula. apabila seorang wanita yang ingin mengurangi resiko diabetes dan menurunkan berat badan, gunakan kayu manis sebagai pemanis minuman Anda. Bisa di campurkan dalam teh, Kopi atau minuman lainya.
9. Bayam sebagai pencegah infeksi vagina
Konsumsi bayam setiap hari bagi Anda seorang wanita akan sangat mempengaruhi kesehatan vagina. Kandungan sehat dalam sayuran hijau ini akan mencegah vagina Anda dari serangan infeksi yang berbahaya bagi kesehatan.
10. Kubis Brussel yang kaya glucosinolate untuk bahaya kanker
Wanita juga berpotensi memiliki banyak penyakit kanker, terutama kanker yang berkaitan dengan payudara dan serviks. Konsumsi kubis brussel setiap hari akan meminimalisir tubuh dari serangan kanker yang mematikan.
Baca Juga: 22 Obat Alami Sakit Perut ketika Haid yang Paling Efektif
Banyaknya makanan disekitar kita menjadikan kita pusing dalam memilih demi kebutuhan tubuh terkait asupan gizi yang dibutuhkan. Bagi seorang wanita yang memilki tanggungjwab terhadap suami dan anak anaknya perlu diperhatikan dalam menjaga tubuh dan pikiran. Jangan sampai orang orang disekitar Anda merasa tidak nyaman dengan keberadaan Anda yang tidak menjaga kebersihan dan kesehatan diri.