Orang dewasa membutuhkan waktu 8 jam untuk tidur setiap harinya, sedangkan anak-anak dianjurkan untuk tidur 10 jam perhari. Apabila kebutuhan tersebut tidak terpenuhi bisa menyebabkan beberapa masalah pada tubuh, kulit bahkan kematian. Setiap orang didunia mempunyai kebiasaan tidur berbeda-beda. Sebagian diantara mereka mempunyai kebisaan baik dan sebagian melakukan kebiasaan buruk ketika tidur.
Ketahui kebiasaan tidur yang berbahaya agar kamu bisa menghindarinya. Sehingga, tubuhmu tetap sehat dan mampu beraktivitas dengan baik. Yuk, simak ulasannya!
10 kebiasaan tidur yang berbahaya
Tidur di pagi hari
Dampak buruk dari kebiasaan tidur di pagi hari adalah membuat tubuh menjadi lemas, terganggunya sistem metabolisme tubuh dan sering sakit kepala.Cairan yang dikenal dengan srebrospina dapat masuk ke otak jika kamu tidur di pagi hari dan cairan itu yang membuatmu sakit kepala. Terbiasa tidur dipagi hari akan meningkatkan kadar sel darah putih yang menyebabkan penyakit kanker darah. Jadi, ini kebiasaan tidur yang berbahaya dan sangat perlu dihindari.
Tidak pernah tidur siang
Siang hari merupakan waktunya untuk bekerja dan beraktivitas, sehingga sangat sulit untuk tidur. Meski begitu, kamu harus mengupayakan agar tidur sejenak untuk mengistirahatkan otakmu. Sebab, jika kamu terus-menerus atau memberi tekanan pada otak untuk bekerja bisa cepat rusak.
Tidur dengan dekat perangkat elektronik
Hindari tidur dekat dengan perangkat elektronik. Satu jam sebelum tidur, jauhkan semua perangkat elektronik, baik HP atau laptop dari tempatmu tidur. Kcerahan layar gadget bisa mengganggu konsentrasi tidurmu sehingga tidak nyenyak. Apabila memang perlu menggunakan perangkat elektronik, sebaiknya kurangi tingkat kecerahannya.
Baca buku sebelum tidur
Membaca buku sebelum tidur termasuk kebiasaan tidur yang berbahaya. Lebih baik, selesaikan bacaanmu minimal satu jam sebelum berangkat tidur. Dengan begitu, otak bisa lebih rileks dan tidur dengan kualitas baik.
Meletakkan jam alarm di meja dekat tempat tidur
Cahaya pada layar alarm bisa mengganggumu sepanjang malam dan membuatmu selalu terjaga. Tentu kamu tidak mendapatkan energi keesokan harinya. Kalau jam alarm jauh, kamu jadi sulit mematikannya dan akhirnya lebih cepat terbangun di pagi hari.
Makan malam 2 jam sebelum tidur
Apabila amu tidur dengan keadaan perut penuh, akan membuat sulit tidur. Sebab, proses pencernaan akan menjadikan tubuhmu tetap terjaga. Sebaiknya makan 3-4 jam sebelum tidur sekitar pukul 5 atau 6 sore. Selain mengganggu tidur, kebiasaan makan malam juga bisa membuatmu gemuk dan buruk bagi kesehatan. Hindarilah kebiasaan tidur yang berbahaya itu!
baca juga : 5 Kebiasaanmu Ini Dapat Merusak Ginjalmu Lebih Cepat
Olahraga
Rutin melakukan olahraga bisa membuat tubuh segar, berenergi dan melancarkan peredaran darah dan oksigen. Tapi, olahraga sebelum tidur merupakan kebisaa buruk yang perlu kamu hindari. Setidaknya, beri jeda waktu 3 jam antara waktu olahraga dengan tidur.
Kondisi kaki yang dingin
Tidur dengan kondisi kaki yang dingin akan mengganggu kualitas tidurmu. Untuk itu, hangatkan kakimu sebelum tidur dengan menggunakan kaos kaki atau selimut.
Minum kopi sebelum tidur
Kopi mengandung kafein yang akan meningkatkan metabolisme tubuh dan membuatmu terjaga lebih lama. Sebaiknya minum kopi minimal 4 jam sebelum berangkat tidur.
Posisi tidur yang tidak baik
Posisi tidur yang salah juga bisa membuatmu tiba-tiba terbangun dan merasakan sakit di pagi hari. Pilihlah posisi tidur miring kekiri, kekanan atau terlentang jangan tengkurap. Posisi tengkurap dapat menyebabkan kekurangan oksigen.
Nah, sudah tahukan 10 kebiasaan tidur yang berbahaya, mulai sekarang hindari kebiasaan tersebut. Hiduplah sehat dengan memenuhi kebutuhan istirahat dan asupan makanan yang tepat.