Ada faktor lain juga yang berperan merontokkan rambut, yaitu pola makan buruk, perawatan yang tidak tepat dan gangguan kesehatan seperti anemia dan tiroid. Alopesia, menopouse, kemoterapi dan obat-obatan juga bertanggung jawab atas rambut botak. Rambut merupakan simbol kecantikan yang sangat penting dijaga kesehatannya.
Perawatan rambut rontok dengan cara herbal itu lebih mudah dan bisa kamu lakukan sendiri serta menghemat pengeluaran. Dengan begitu, kamu juga akan terhindari dari berbagai kemungkinan efek samping yang ditimbulkan oleh obat penumbuh rambut kimia. Yuk, ketahui bahan apa saja yang bisa kamu buat menjadi obat penumbuh rambut alami.
Inilah obat penumbuh rambut alami
Minyak resmary
Minyak rosemary telah digunakan sejak ratusan tahun untuk mengatasi rambut rontok. Jadi, sangat tepat jika digunakan pada rambut yang tipis dan botak. Kamu bisa menggunakan obat penumbuh rambut alami ini dengan mencampur minyak zaitun. Caranya, campurkan minyak zaitun dan minyak rosemary dengan jumlah yang sama dan sekiranya cukup untuk rambut dan kulit kepala. Setelah tercampur rata, segera terapkan ke seluruh rambutmu dan kulit kepala. Diamkan beberapa menit.
Selain meningkatkan volume rambut, tapi juga bisa mempercepat pertumbuhan rambut dan mencegah dari gangguan yang terjadi. Bahan alami itu akan memenuhi nutrisi pada folike-folikel rambut dengan tepat.
Peppermint
Pepermint ini juga termasuk obat penumbuh rambut alami warisan nenek moyang. kamu bisa mendapatkan minyak peppermint di toko-toko dekat rumahmu. Oleskan minyak itu secara merata ke seluruh rambut dan kulit kepala. Hal ini akan membantu merangsang foliker rambut dan meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu juga bisa menguatkan akar rambut.
Jelatang
Jelatang adalah jenis tanaman yang sering dihindari karena menyebabkan gatal, panas dan bentol. Tapi tanaman ini mempunyai manfaat yakni bisa dimanfaatkan sebagai obat penumbuh rambut alami. Jelatang akan berfungsi dengan mencegah meningkatnya hormon penyebab rambut rontok. Kamu bisa menggunakan suplemen jelatang yang dijual pada toko makanan atau apotek. Atau juga menggunakan minyaknya dan diaplikasikan secara langsung ke rambut dan kepala.
Untuk mendapatkan hasil maksimal kamu bisa menuangkan minyak zaitun secukupnya ke dalam cangkir , lalu tambahkan daun jelatang segar. Selanjutnya tutup cangkir tersebut dan diamkan selama 3 minggu, tempatkan pada tempat yang kering dan sejuk. Setelah itu terapkan ke kulit kepala dan rambut secara merata. Lakukan rutin 2-3 kali seminggu agar pertumbuhan rambutmu cepat.
Aloe vera
Sudah cukup tahulah tentang manfaat dan fungsi aloe vera untuk menjaga kesehatan rambut. Lidah buaya sangat baik dijadikan obat penumbuh rambut karena dapat melancarkan peredaran darah di sekitar kulit kepala. Dengan mengoleskan gel lidah buaya sehari sekali secara ritin bisa membuat rambut tumbuh sehat dan cepat. Kalau ingin lebih cepat, campurkan lidah buaya dengan santan, rambut akan tumbuh dengan luar biasa.
Ginkgo biloba
Merupakan suatu tanaman yang mempunyai banyak manfaat, salah satunya untuk mengatasi rabut rontok. Suplemen ginkgo biloba dapat meningkatkan seirkulasi darah ke otak dan memperbaiki kerusakan rambut. Minumlah suplemen ini secara teratur, akan membantu merangsang pertumbuhan rambut. Kalau bisa menurut anjuran para ahli agar lebih aman.
Ginseng
Termasuk obat penumbuh rambut alami yang berkembang dan sangat populer di Cina. Kandungan ginseng bersifat menstimulasi otak dan sistem syaraf, sehingga sangat bagus untuk pertumbuhan rambut. Kamu bisa menemukannya di berbagai produk shampo atau tonik rambut.
baca juga : shampo alami penumbuh rambut
Saw palmetto
Jenis tanaman yang buahnya berwarna merah dan tumbuh di daerah beriklim tropis. Menurut penelitian, saw palmetto mampu mengobati kebotakan pada pria. Tapi, juga bisa mengatasi rambut rontok wanita. Gabungkan jelatang dan saw palmetto untuk menumbuhkan rambut dengan lebih cepat. Untuk mendapatkan saw palmetto ini kamu bisa beli di apotek.
Horse tail
Tanaman horsetail merupakan jenis tanaman yang mempunyai kandungan silika alami paling tinggi. Sangat berguna untuk meningkatkan kekencangan kulit, pembentukan kolagen serta meningkatkan kekuatan dan pertumbuhan rambut. Konsumsi suplemen horse tail sesuai dosis yang dianjurkan, tentu membuatmu mempunyai rambut lebat alami.
Minyak burdock
Burdock dapat meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala yang akhirnya meningkatkan peredaran darah ke folikel rambut. Minyak burdock mempunyai kandungan asam lemak tinggi yang diperlukan dalam pertumbuhan rambut baru. Asam lemak ini akan benar-benar memperbaiki penipisan rambut. Campuran minyak burdock dengan minyak zaitun dan menggosoknya ke kulit kepala juga sangat bermanfaat.
Minyak Lavender
Selain mempunyai bau yang menakjubkan dan menenangkan, juga membantu untuk merangsang pertumbuhan rambut dan menyingkirkan kebotakan. Menggunakan minyak lavender pada kulit kepala setiap hari sangat bagus untuk ketegangan dan sakit kepala serta ampuh mengatasi rambut rontok.
10 bahan herbal itu merupakan obat penumbuh rambut alami yang terbukti ampuh merangsang pertumbuhan rambut. Pilihlah mana yang tepat dan bisa kamu gunakan dalam usaha menumbuhkan rambut.