Namun, tidak setiap orang dapat mengkonsumsi bahan dapur ini, ada beberapa tipe orang yang tidak boleh mengkonsumsi bawang putih. Jika masih dikonsumsi oleh golongan orang tersebut, mungkin akan merasakan bahaya bawang putih pada tubuhnya. Nah, kamu harus mengetahui siapa saja orang itu, mungkin saja kamu termasuk.
Dengan begitu, kamu lebih waspada dalam memilih metode pencegahan dan pengobatan penyakit. Langsung saja baca penjelasnnya!
Tipe orang yang tidak boleh mengkonsumsi bawang putih
Berikut efek samping bawang putih jika dikonsumsi kelompok orang-orang di bawah ini!Penderita hepatitis atau gangguan hati
Salah satu manfaat bawang putih adalah untuk mencegah terjadinya infeksi bakteri atau virus. Bawang putih dikenal mempunyai sifat antibakteri dan antivirus, sehingga banyak yang mengkonsumsinya secara rutin untuk pencegahan hepatitis. Bahkan penderita hepatitis pun memakannya lebih sering agar bisa sembuh dari penyakit ini.
Tetapi, ternyata anggapan ini salah, yang sebenarnya adalah bawang putih tidak bisa menyembuhkan hepatitis maupun membunuh virus. Bumbu dapur ini mengandung zat yang bisa menstimulasi perut dan usus. Kondisi ini mampu membuat proses peleburan makanan dalam sistem pencernaan. Bahaya bawang putih yang ditimbulkan yakni bisa berpengaruh pada saluran pencernaan dan malah memperburuk gejala penderita hepatitis.
Tak hanya itu efek samping bawang putih jika digunakan secara berlebihan juga bisa mengakibatkan terjadinya anemia. Sebab, mengandung bahan yang dapat menurunkan kadar sel darah merah dan jumlah hemoglobin.
Penderita diare
Jika kamu sedang mengalami diare, sebaiknya jangan mengkonsumsi bawang putih. Sebab, rasa pedasnya bisa merangsang kinerja usus menjadi lebih cepat dan menyebabkan hiperemis mukosa usus. Bahaya bawang putih yang terjadi pada tubuh jika memaksa makan bawang putih yaitu diare memburuk tak kunjung sembuh.
Seseorang yang terkena penyakit mata
Orang yang sedang sakit mata termasuk tipe orang yang tidak boleh mengkonsumsi bawang putih. Baik sakit mata ringan atau berat dianjurkan menghindari bawang putih. Pengobatan tradisional China juga menyarankan seseoran agar tidak terlalu sering makan bawang putih dalam jumlah yang besar dalam jangka waktu lama.
Sebab, akan mengakibatkan efek samping bawang putih seperti kerusakan mata, kerusakan hati, tinnitus, kehilangan memori dan lainnya. Jangan hanya memandang manfaat makan bawang putih mentah saja, tapi perhatikan pula bahayanya.
Pasien yang sedang akan operasi
Jika kamu akan menjalani sebuah prosedur operasi, maka hindari makan bawang putih setidaknya 2 minggu sebelumnya. Alasannya adalah karena bisa memperpanjang pendarahan yang terjadi pasca operasi. Jadi, pasien yang akan dioperasi sebaiknya tidak memakan bawang putih, apalagi dalam jumlah yang besar.
baca juga : Ketahui 5 Kondisi Seseorang yang Tidak Boleh Mengkonsumsi Jahe
Wanita hamil dan menyusui
Ibu hamil dan menyusui dilarang mengkonsumsi bawang putih terlalu banyak. Hanya boleh sebagai bumbu masakan atau konsumsi dalam porsi kecil masih aman untuk kondisi ibu hamil dan menyusui. Sebab, dikhawatirkan menyebabkan bahaya bawang putih dan berpengaruh bagi bayi.
Orang dengan tekanan darah rendah
Mafaat bawang putih mampu menurunkan tekanan darah, jadi tidak baik untuk penderita tekanan darah rendah. Apabila kamu sedang mengalami tekanan darah rendah, sebaiknya tidak memakannya terlalu banyak. Kalau tidak mau terkena efek samping bawang putih.
Nah itulah, tipe orang yang tidak boleh mengkonsumsi bawang putih. Dengan mengetahuinya kamu bisa menghindari bumbu dapur ini jika sedang dalam kondisi tersebut. Tak hanya memperhatikan manfaat bawang putih saja bagi tubuh. Tapi, waspadai juga bahaya yang ditimbulkannya ketika tubuh dalam kondisi tertentu.