Fungsi dari tanaman obat yang memiliki khasiat bagi penderita penyakit dapat membantu untuk meredakan sampai mengobati penyakitnya. Banyak varian dari tanaman obat ini, dari umbi umbia, buah sampai dedauan. Contoh tanaman obat yang mudah di tanam adalah pohon sirih. Pohon ini di manfaatkan daunya yang berguna bagi kesehatan tubuh. Ada beberapa fungsi dari daun sirih ini, yaitu :
1. Menyembuhkan radang tenggorokan
Penyakit radang tenggorokan sering dialami oleh banyak orang. Apalagi bagi seseorang yang pemalas untuk mengkonsumsi air putih dan perokok berat. Radang tenggorokan dapat diredakan dengan daun sirih ini cukup 4-5 helai daun saja. Caranya cukup mudah, rebus daun ini dengan 2 gelas dan tunggu sampai susut menjadi setengah gelas. Minumlah setidaknya 2-3 gelas sehari.
2. Obat luka bakar
Kulit terkena bakar baik dari memasak atau menggoreng sesuatu sering dialami bagi ibu rumah tangga. Cipratan dari minyak panas menyebabkan luka pada tangan atau bagian yang terkena minyak tersebut. cara mengobatinya cukup siapkan 3 helai daun sirih merah dan 1 sendok madu. kemudian oleskan pada kulit yang terkena minyak panas.
3. Dapat memperlancar haid
Daun sirih ini terbukti memberikan efek melancarkan haid. Terbukti banyak dari produsen obat obatan memanfaatkan daun ini sebagai bahan utama dalam produksi obat herbal kemasan sebagai pelancar haid.
4. Mengatasi Keputihan
Caranya siapkan 5-10 daun sirih merah dan 1 gelas air. Kemudian rebus dan saring airnya. setelah itu basuh dengan air hasil saringan daun sirih tadi pada daerah kewanitaan.
5. Penghilang Bau mulut
Khasiat ini mampu membantu Anda dalam mengatasi bau mulut. Dengan merebus 10-15 daun sirih menggunakan 4 gelas air sampai menyusut menjadi setengah gelas. Pakailah hasil rebusan tadi jika sudah dingin untuk berkumur kumur. lakukan sehari 2 kali, maka bau mulut akan teratasi.
6. Mengobati Penyakit sariawan
Menyembuhkan penyakit ini dibilang gampang susah. Hal itu terjadi karena banyak sekali varian obat penyembuh sariawan. salah satunya dengan daun sirih ini. Anda hanya perlu mengunyah 1-2 daun sirih merah selama 10 menit.
7. Mampu menghilangkan keringat berlebih
Khasiat daun sirih yang mampu mengendalikan senyawa tubuh kavicol dan estragol pada kelenjar keringat dapat dijadikan alternatif pengobatan alami. Keringat yang banyak akan menimbulkan bau badan pada tubuh. Caranya cukup tumbu 2 lembar daun sirih, dan oleskan pada keriak Anda. Gunakan secara rutin 2x sehari
8. Mengatasi Bau badan.
Rebuslah 10-15 lembar daun sirih dengan 1 sendok teh garam. Kemudian campurkan kedalam 4 gelas, didihkan sampai menjadi 2 gelas. Minum air rebusan 2 kali sehari.
9. Sebagai Obat pada gusi berdarah
Berkumur dengan menggunakan rebusan 10 daun sirih merah dengan 4 gelas dapat membantu mengurangi darah yang keluar dari gusi. Penyakit ini cukup sering dihadapi oleh banyak orang karena gusi merupakan gigi utama sebagai alat pengunyah makanan. Gusi berdarah ini sangat mengganggu dalam setiap aktivitas makan. Makan akan terasa tidak enak dan kurang menikmati hidangan yang ada. Cobalah menggunakan cara ini, sebagai alternatif pengobatan alami.
10. Menyembuhkan iritasi pada mata
Kompreslah mata dengan rebusan daun sirih. Gunakan 1-2 lembar daun sirih dalam 1 gelas air, tunggu mendidih dan dingin. Gunakan air tersebut untuk mengompres mata atau sebagai obat tetes.
Baca Juga: 19 Obat Alami Bengkak dan Memar Sekaligus untuk Tubuh
Fungsi lain daun sirih ternyata tidak hanya mengobati penyakit ringan saja, tetapi dapat mengobati penyakit yang cukup beresiko pada kematian. adapun manfaat dari daun sirih lainya adalah :
Fungsi Daun Sirih Lainnya yang Bermanfaat
1. Mengobati demam berdarah
2. Mengobati penyakit jantung
3. Mengobati penyakit asma
4. Sebagai alternatif pengobatan penyakit Bronchitis
5. Sebagai Obat Payudara yang membengkak
6. Mengurangi produksi ASI yang berlebih
Pengobatan alternatif dengan menggunkan tanaman obat diatas mampu dijadikan cara sebagai usaha untuk menanggulangi penyakit yang diderita. Semoga kesehatan Anda mampu terjaga demi kelancaran segala aktivitas untuk membahagiakan orang orang disekitar Anda.